Inovasi Glico Camilan Berkualitas yang Mendunia
Di tanah air ada cukup banyak brand yang mampu hadirkan camilan terbaik. Salah satu brand yang cukup populer tentu saja Glico dengan Pocky, Pejoy dan Pretz. Kini produk mereka begitu mudah ditemukan karena telah tersebar di minimarket hingga warung serba ada yang ada di kampung-kampung.
![]() |
glico.com |
Sejatinya Glico telah ada sejak 1922 di Jepang dengan produk unggulan Glico Caramel. Di tanah air sendiri brand ini masuk sejak 2013 lalu berkat kerja sama dengan Wings Group.
Sebelum masuk tanah air, mereka lebih dulu ekspansi ke berbagai negara di seluruh dunia. Menjadi tanda bahwa produk bisa diterima dengan baik oleh lidah yang berbeda-beda.
Hanya saja dalam prakteknya tetap disesuaikan dengan selera dan keinginan masyarakat setempat di mana Glico berada. Di tanah awalnya fokus mereka bukan hanya pada produk makanan tapi juga es krim. Namun seiring berjalannya waktu produk camilan yang mendominasi.
3 Produk Glico yang Populer di Indonesia
Seperti yang sudah disebutkan diatas, bahwa ada 3 produk Glico di Indonesia yang populer dan begitu mudah ditemukan. Ketiga produk tersebut adalah:
1. Pocky
Pocky bisa jadi adalah camilan sejuta umat. Hal ini karena begitu diminati. Baik itu anak-anak, remaja hingga orang dewasa.
Produk ini begitu populer dan menjadi pilihan pertama untuk teman bersantai. Saat ini varian yang ada antara lain Pocky Chocolate, Pocky Strawberry, Pocky Cookies & Cream, Pocky Matcha dan Pocky Double Choco.
Pocky memiliki desain kemasan yang khas dan menarik. Produk ini juga bisa disandingkan untuk meramaikan berbagai acara.
2. Pretz
Selain Pocky masih ada Pretz yang tak lain adalah stik biskuit gurih tanpa lapisan manis. Berbeda dengan Pocky yang memiliki 5 varian maka Pretz hanya 3 mulai dari rasa ayam BBQ, pizza dan original.
Cocok bagi mereka para pecinta camilan yang tidak manis. Terutama mereka para pecinta ayam BBQ dan pizza.
3. Pejoy
Produk ketiga Glico yang patut dicoba tentu saja Pejoy. Hadir dengan 2 varian rasa yakni Coklat dan Cookies & cream.
Camilan ini sangat cocok bagi mereka yang suka menikmati coklat dalam bentuk biskuit. Ditambah adanya krim vanila susu menjadikan pengalaman ngemil semakin mewah.
Ketiga produk tersebut bisa dikatakan memiliki induk yang sama. Produk berupa stik biskuit renyah yang disesuaikan dengan selera. Namun demikian Pocky tetap menjadi ujung tombak atau produk yang paling banyak dicari.
Strategi Glico dalam Menyesuaikan Produk untuk Pasar Indonesia
Berbicara tentang strategi tentu Glico menjadi salah satu yang teruji. Bagaimana kemudian produk ini bisa diterima dengan baik oleh lidah masyarakat Indonesia.
Tentu harus ada inovasi dan penyesuaian tanpa harus mengubah kekhasan yang ada. Hal ini terlihat dengan adanya varian yang kian berkembang dan itu semua sesuai lidah nusantara.
Berbicara ukuran pun pas, baik itu untuk kantong maupun untuk harga ditawarkan. Dengan cara ini maka produk ini bisa dijangkau semua kalangan.
Resep lain yang membuat produk ini tetap ada tentu tak lepas dari komitmen mereka untuk senantiasa menjaga kualitas yang ada. Standar keamanan mutu diterapkan dan hal ini memberi rasa aman bagi seluruh anggota keluarga. Menjadikan Glico sebagai camilan lezat, aman, dan bergizi.
Selain itu mereka telah mengantongi sertifikat halal. Seperti diketahui Indonesia mayoritas muslim dan bila produk ingin dipilih mau tidak mau harus mengikuti peraturan dan ketentuan yang ada.
Posting Komentar untuk "Inovasi Glico Camilan Berkualitas yang Mendunia"