Gahar, Ini Spesifikasi Toyota New Fortuner

Bagi mereka yang inginkan mobil tangguh dan tetap melaju nyaman baik itu di jalanan kota maupun jalan terjal tentu saja mobil Sport Utility Vehicle atau SUV adalah pilihan terbaik. Dan salah satu jenis SUV terbaik yang ada saat ini tentu saja Toyota New Fortuner.

toyota new fortuner
arsip toyota
Mobil ini berperan sama baiknya saat digunakan di jalan raya maupun off-road. Menjadi salah satu mobil seven seater impian generasi milenial.

Seperti kita tahu, pada umumnya mobil sport pada umumnya hanya kapasitas 2 hingga 4 penumpang. Namun lain cerita dengan SUV yang satu ini di mana Toyota New Fortuner mampu menampung hingga 7 penumpang.

Kelebihan Mobil SUV yang Perlu Diketahui

Keandalan dan ketangguhan menjadi salah satu kelebihan mobil jenis SUV. Dan hal ini akan langsung terlihat manakala Toyota New Fortuner mengaspal.

Memiliki desain sporty menjadi penanda pengguna adalah sosok sporty dan dinamis. Selain itu juga miliki body kokoh dan tidak mudah rusak meski dalam pemakaian intensitas tinggi.

Tak perlu waktu lama, siapapun niscaya akan tahu kalau itu adalah mobil besutan Toyota. Mobil yang dikenal kokoh, awet, irit dan menawarkan sejuta kenyamanan lainnya. Mobil juga memiliki kapasitas besar, bukan hanya untuk angkut 7 penumpang.

Lebih dari itu sebagai moda transportasi yang siap muat lebih besar dan lebih banyak.Mampu bekerja dengan sangat baik meski berada di jalan berbatu, menanjak hingga berlumpur. Sangat pas digunakan bagi mereka yang memiliki mobilitas tinggi.

Spesifikasi Toyota New Fortuner

Diantara sekian banyak varian Toyota New Fortuner ada satu yang paling mencuri fokus. Apalagi kalau bukan Toyota New Fortuner 4X2. Dikutip dari laman Auto2000 maka kita akan mengetahui bahwa mobil tangguh segala medan ini miliki kapasitas 2.755cc. Menjadi salah satu yang terbaik dikelasnya berkat performa yang tidak perlu diragukan lagi.

Mobil ini dibekali mesin dengan kode 1GD-FTV 2.755 cc VNT Intercooler. Dikenal tangguh dan mampu hasilkan tenaga lebih besar sampai dengan 203,9 ps pada 3.000 – 4.000 RPM dan torsi 50,9 Kgm pada 1.600 – 2.755 rpm.

Untuk tipe 4X2 saat ini tersedia 4 model mulai dari 2.7 SRZ, 2.4 VRZ, 2.4 G A/T dan 2.4 G M/T.

Dengan panjang 4.795mm, lebar 1.855mm, tinggi 1.835 serta jarak sumbu 2.745mm tentu membuat mobil ini mudah dikenali karena gagahnya. Sementara itu untuk jarak pijak depan di 1.545mm dan jarak pijak belakang 1.550mm.

Mobil dengan 6 tingkat kecepatan ini menggunakan sistem penggerak 2 roda. Di mana selain ada tipe manual juga tersedia tipe otomatis.Suspensi yang digunakan untuk bagian depan menggunakan double wishbone dengan koil spring with stabilizer

Sementara itu untuk suspensi belakang menggunakan 4 link dengan lateral rod.

Untuk sistem pengereman selain menggunakan 17 inch ventilated disk brake dan tromol dengan leading trailing mereka juga telah menggunakan absolut brake system (ABS). Memastikan pengereman terjadi dengan sempurna dan nyaman bagi seluruh penumpang.

Mobil ini ada 2 pilihan bahan bakar, bisa pilih bahan bakar bensin atau diesel. Kapasitas bahan bakar maksimum hingga 80 liter.

Interior Toyota New Fortuner

Interior yang sangat baik pun telah dibenamkan dalam mobil ini. Di mana bukan hanya dari sisi penampilan tapi juga fungsi dan kenyamanan didapat.

Berbagai inovasi tinggi didapat dalam mobil gahar ini. Mengombinasikan antara ketangguhan dan kenyamanan. Yang ada kemudian goncangan itu nyaris tidak akan dirasakan oleh para penumpang yang ada di dalamnya.

Aksesoris terbaik begitu mudah ditemukan dalam interior Toyota New Fortuner 4×2. Setidaknya terdapat sembilan (9) aksesoris yang bisa ditemukan dalam mobil paling berkelas ini.

Mulai dari Outer Mirror Ornament, Engine Hood List Chrome, Rear License Ornament, Side Body Moulding, Rear Bumper Ornament, Cargo Net, Sporty Floor Mat, Air Purifier, hingga Spare Tire Cover.

Semua itu dihadirkan untuk menjawab kebutuhan mobil keluarga terbaik. Mobil yang tidak saja mengantar para penumpang tapi juga memberi pengalaman luar biasa bagi mereka.

Penasaran bukan, cari informasi lebih banyak tentang Toyota New Fortuner 4×2 ini hanya di Auto2000. Dealer Toyota terbesar di tanah air ini siap memenuhi kebutuhan armada baik jenis penumpang maupun niaga.

Dengan visi, “Menjadi Dealer Toyota terbaik dan terhandal di Indonesia melalui proses kelas dunia” menunjukkan komitmen mereka untuk hanya memberikan yang terbaik. Terutama dalam proses layanan atau servis dimana dealer ini bisa bersaing dengan kelas dunia.

Tidak hanya menjual mobil terbaik, Auto2000 juga menyediakan suku cadang, dan aksesoris resmi Toyota. Hadirnya web Auto2000.co.id membuat pengguna lebih mudah menjangkau seluruh produk dan layanan yang ada.

Di manapun itu dan kapanpun butuh dukungan Auto2000 maka mereka siap memberikan yang terbaik.

Posting Komentar untuk "Gahar, Ini Spesifikasi Toyota New Fortuner"